sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

REFLEKSI 19 TAHUN SBMI, SAYA BANGGA BISA MENJADI BAGIAN DARI SBMI

2 min read

Saya Pipin asal Bandung, Jawa Barat. Saat ini saya masih menjadi buruh migran aktif di Malaysia  dan menjadi pengurus DPLN SBMI Malaysia Kordinator bagian Pahang.

Saya banyak  belajar arti hidup dari kegiatan-kegiatan yang ada di SBMI. Salah satunya yang saya dapat yaitu dulu selalu minder kurang percaya diri,  sekarang menjadi lebih berani menghadapi orang banyak. Saya merasa bangga dan bahagia karena makin banyak saudara di perantauan.

Saya punya pengalaman pahit ketika menjadi BMI di Timur Tengah. Saya pernah dianiaya dan 3 tahun tanpa gaji dan dipekerjakan berpindah majikan oleh agensi, bahkan dipindahkan ke lain negara dari Abu Dhabi, Arab Saudi, kemudian dipindah ke Oman.

Saya berhasil  melarikan  diri ke KBRI untuk mohon perlindungan dan akhirnya hak gaji selama tiga tahun berhasil saya dapatkan.

Pengalaman pahit yang pernah saya alami akan saya jadikan sebagai pemacu semangat untuk ikut berjuang bersama teman-teman SBMI Malaysia.  Dari teman-teman pengurus dan anggota DPLN SBMI  Malaysia saya banyak belajar dan bersemangat untuk memperjuangkan hak-hak buruh migran.

Dengan adanya SBMI saya sangat setuju dan mendukung program-program yang diadakan oleh SBMI karena banyak  membantu menyelesaikan aduan-aduan buruh migran.

Saya merasa bersyukur dan bangga bisa menjadi bagian dari keluarga besar SBMl karena bisa ikut  bekerja sama dalam misi kemanusian bersama  teman-teman pengurus dan anggota yang lain. Saya semakin semangat dan berani menghadapi liku-liku kehidupan di perantauan.

Semoga SBMl tetap semangat  berjuang  menegakkan keadilan untuk para buruh migran Indonesia.  

Di usia yang ke-19 tahun, semoga  SBMl tetap semangat kompak selalu dan meningkatkan kualitas dan senantiasa menjaga kebersamaan di garis perjuangan.

19thn SBMI Luar Biasa, Kebangkitan Buruh Migran lndonesia

Selamat Ulang Tahun SBMl

Lawan Sekarang Atau Tertindas Selamanya!

19th SBMI Luar Biasa, Kebangkitan Buruh Migran Indonesia

#19thsbmiluarbiasa #IMWCORE #StopPerbudakanModerendiLaut #JusticeForWageTheft

***

Pipin, DPLN SBMI Malaysia, Koordinator Pahang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *