sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

MENGENAL ADAT ISTIADAT DAN BUDAYA NEGARA SINGAPURA

3 min read
Untuk calon buruh migran yang akan bekerja di Singapura, sebaiknya kalian belajar mengenal adat, budaya, kuliner khas, termasuk alat transportasi masyarakat negara Singapura

Untuk calon buruh migran yang akan bekerja di Singapura, sebaiknya kalian belajar mengenal adat dan budaya masyarakat negara Singapura. Pengetahuan ini penting agar tidak gagap menghadapinya nanti jika sudah bekerja disana.

Materi mengenal adat dan budaya Singapura, diambil dari modul pelathan Penguatan Mental Calon Buruh Migran Perempuan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak. Berikut adalah adat dan budaya negara Singapura:

  1. Bertanya dengan sopan ketika ada keraguan terutama dalam mengklarifkasi tanggung jawab pekerjaan agar terhindar dari terjadinya salah pengertian dan miskomunikasi
  2. Memberitahu pengguna jasa apabila akan meninggalkan rumah
  3. Mengambil inisiatif untuk mengatasi masalah daripada selalu menunggu perintah dari pengguna jasa
  4. Jika Anda tidak dapat mengkonsumsi suatu makanan dengan alasan pribadi, agama atau kesehatan, bicarakan dengan pengguna jasa untuk mencari solusinya
  5. Hormati privasi pemberi kerja dengan cara mengetuk pintu sebelum anda memasuki ruangannya
  6. Menyapa orang lain sesuai dengan senioritasnya
  7. Tidak boleh menerima salesman masuk ke dalam rumah tanpa ada izin dari pengguna jasa.
  8. Tidak boleh mengundang teman-teman anda ke rumah ketika pengguna jasa sedang tidak berada di rumah
  9. Tidak boleh berbicara kepada pemberi kerja dengan nada marah. Hal ini akan memperburuk hubungan dan situasi pekerjaan

Ditempat Umum

  1. Mengantri ketika akan melakukan pembayaran pada konter di tempat perbelanjaan dan konter makanan, dan juga ketika akan naik bus
  2. Berikan tempat duduk Anda pada anak kecil, orang tua atau wanita hamil ketika berada di transportasi publik (bus atau kereta)
  3. Tidak boleh makan atau minum di kereta
  4. Tidak boleh berbicara dengan keras terutama di tempat-tempat tertutup seperti di bus
  5. Gunakan tempat penyeberangan yang disediakan pada lampu merah
  6. Tidak boleh membuang sampah sembarangan
  7. Tidak boleh meludah sembarangan
  8. Gunakan tisu Anda untuk menandai tempat duduk Anda ketika berada di pusat jajanan dan kantin makanan
  9. Mengembalikan nampan makanan setelah digunakan pada area pembersih ketika berada di pusat jajanan dan kantin makan
  10. Membawa uang kecil (10 atau 20sen) untuk membayar penggunaan toilet umum
  11. Membawa payung atau topi ketika berada diluar karena cuaca Singapura dapat berubah-ubah
  12. Tidak boleh mengimpor dan menjual permen karet di Singapura
  13. Tidak menawar harga. Semua harga sudah ditetapkan, diskon akan tertera apabila ada

Transportasi di Singapura:

Layanan Bus SBS

Selain melingkupi seluruh perjalanan, beberapa bus SBS juga menawarkan rute pendek yang hanya meliputi sebagian dari seluruh rute.

Layanan Bus SMRT

SMRT Corporation Ltd. menyediakan beberapa layanan bus seperti Layanan Bus Paralel atau Bus Parallel Service (BPS1) dan Bus Malam atau NightRider.

Mass Rapid Transit (MRT)

Rute MRT dengan stasiun asal/Tujuan (angka sesuai dengan yang tertera di map):

  • Koridor Timur Barat (Hijau) atau East West Line: Joo Koon (2) ke Pasir Ris (1)/ Changi Airport (3)
  • Koridor Utara Selatan (Merah) atau North South Line: Jurong East (4) ke Marina Bay (5)
  • Koridor Utara Timur (Ungu) atau North East Line: Harbourfront (6) ke Punggol (7)
  • Koridor Melingkar (Kuning) atau Circle Line: Dhoby Ghaut (8), Harbourfront (9) atau Marina Bay (10)
  • Koridor Pusat Kota (Biru) atau Downtown Line: Bugis (11) ke Chinatown (12)

Taksi

Anda bisa mendapatkan taksi dengan cara:

  1. Memanggil taksi yang sedang di jalan;
  2. Mengantri pada antrian taksi;
  3. Menggunakan aplikasi HP (handphone); atau
  4. Memesan lewat telepon;
  5. Telefon nomor layanan pemesanan dari perusahaan taksi yang anda inginkan. Perhatikan bahwa ada biaya pemesanan dan setiap perusahaan taksi memiliki biaya pemesanan yang berbeda-beda.
  6. Beritahukan kepada operator akan lokasi penjemputan anda.
  7. Catat nomor taksi yang diberikan oleh operator (misal SHA1234P).
  8. Ketika taksi sudah datang, konfirmasi pemesanan Anda termasuk lokasi yang ingin Anda kunjungi kepada supir taksi.

Kuliner

Nasi Lemak. Nasi lemak adalah nasi yang dimasak dengan santan dan disajikan dengan berbagai hidangan dangan pendamping seperti sambal kacang, telur dadar, dan timun.

Laksa. Laksa adalah hidangan Peranakan yang terdiri dari mie, udang, perkedel ikan, telur dan kerang, yang dimasak dalam kuah santan pedas

Roti Prata

Roti Prata adalah masakan India yang dimakan dengan kari atau gula.

Rojak. Rojak adalah salad ala Singapura dengan mencampurkan tauge, saur-sayuran, cakwe, nenas, timun, dan kacang-kacangan yang disiram dengan pasta udang.

Roti Bakar Kaya. Roti bakar kaya adalah menu sarapan orang Singapura yang terdiri dari kaya (selai kelapa yang dibuat dari telut, gula, pandan) yang dioleskan pada roti bakar.

Nasi Ayam Hainan. Nasi ayam Hainan sering dianggap sebagai masakan nasional Singapura dan selalu menjadi menu favorit masyarakat Singapura dan turis.

Carrot Cake Goreng. Carrot cake goreng, atau Chai Tow Kueh, dibuat dari tepung beras yang dikukus kemudian digoreng dengan lobak, telur, dan bawang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *