
NOBAR “BYE” DI INDRAMAYU, PEMKAB SIAP LINDUNGI ABK PERIKANAN MIGRAN
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu siap berkolaborasi dan bersinergi dengan semua pihak untuk memperkuat pelindungan terhadap Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Indramayu, khususnya PMI sektor ABK perikanan dan PMI pada umumnya. Hal tersebut disampaikan oleh pejabat Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Indramayu, Sukirman saat diskusi usai Nonton Bareng (Nobar) film dokumenter “Before You Eat” (BYE) di
