sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

SBMI LUMAJANG DAMPINGI PROSES PEMULANGAN JENAZAH BMI DARI MALAYSIA

1 min read

Bertepatan dengan peringatan Hari Buruh Internasional, DPC SBMI Lumajang melakukan pendampingan pemulangan jenazah seorang buruh migran dari Malaysia yang berasal dari Desa Mlawang, Kecamatan Klakah bernama Adi Sumarno.

Almarhum Adi Sumarno meninggal dunia di Malaysia pada Rabu (16/12) pagi. Jenazahnya diterbangkan dari Malaysia pada hari Jumat (18/12) dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 15.30 WIB.

Dengan difasilitasi BP2MI, jenazah tiba di rumah duka pada Sabtu (19/12) sekitar pukul 11.00 WIB. Setelah proses serah terima dari BP2MI kepada keluarga, selanjutnya langsung diadakan prosesi pemakaman.

Menurut keterangan Wakil Ketua DPC SBMI Lumajang, Madiono, pada hari Rabu, tanggal 16 Desember 2020, salah satu pengurus DPC SBMI Lumajang, yaitu Wahyu Hidayat yang juga beralamat di Desa Mlawang menerima laporan dari Kepala Desa Mlawang bahwa ada salah satu warganya meninggal dunia di Malaysia.

DPC SBMI Lumajang kemudian membuat aduan ke BP2MI melalui Disnaker Lumajang terkait proses pemulangan jenazah yang difasilitasi BP2MI.

“Pada hari Kamis (17/12) dokumen yang butuhkan telah  dibuat oleh pihak Pemerintah Desa dan selanjutnya kami serahkan ke Disnaker Lumajang untuk diserahkan ke BP2MI,” kata Madiono.

Lebih lanjut Madiono menjelaskan, berdasarkan kronologi pengaduan kasus yang dicatat SBMI Lumajang, almarhum Adi Sumarno berangkat bekerja ke Malaysia pada tahun 2003. Pada tahun 2017, istrinya menyusul ke Malaysia untuk ikut bekerja di sana karena di dalam negeri sulit mencari pekerjaan.

Pada tahun 2018, almarhum pernah menderita penyakit kencing manis dan stroke, tetapi sudah sembuh dan sehat. Selanjutanya mulai bekerja secara normal mulai tahun 2019. Pada hari Rabu, 16 Desember 2020 sekitar pukul 4.30 waktu Malaysia,  Adi Sumarno meninggal dunia secara mendadak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *