sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

ORGANISASI BURUH MIGRAN PERCEPAT PEMULANGAN ENDANG

1 min read
Abdul Azis Abdul Razaq Al Saif majikan Endang bertanggungjawab atas seluruh biaya pengobatan di Rumah Sakit Holistik Purwakarta

Agus GiaEndang Bin Jarnuji salah satu buruh migran Arab Saudi asal Purwakarta akhirnya dipulangkan ke kampung halamannya di Purwakarta Jawa Barat pada 6 Pebruari 2016. Ia dipulangkan karena mengalami stroke. Proses pemulangannya termasuk cepat, tiga hari setelah yang bersangkutan mengadu.

Menurut Agus Gia salah seorang pegiat buruh migran mengatakan bahwa hal itu terjadi karena adanya peran organisasi buruh migran yang bekerja keras mengkordinasikan para pemangku kewajiban.

“Luar biasanya lagi, kepulangan Endang tidak hanya didampingi oleh perwakilan pemerintah, tetapi juga  oleh majikannya yang bernama Abdul Azis Abdul Razaq Al Saif,”  Tutur Agus kepada SBMI (8/2/2016).

Pada saat dihubungi via telepon oleh Hariyanto Ketua Umum SBMI, keluarganya mengatakan koper Endang belum sampai dirumah, kemungkinan besar masih di imigrasi bandara. Namun demikian ia bersyukur karena majikan bertanggungjawab penuh atas biaya pengobatan Endang Bin Jarnuji.

“Endang saat ini dirawat di Rumah Sakit Holistik Purwakarta” Kata Imam via telepon.

Lebih lanjut Imam mewakili keluarga mengaku lega dengan tanggungjawab majikan karena asuransinya sudah kedaluarsa.

“Terimakasih kepada Kang Agus dan petugas KBRI yang banyak membantu keluarga saya hingga sampai pulang” Tutur Imam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *