sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

REFLEKSI 19 TAHUN SBMI, KITA KUAT KARENA KITA BERSATU

2 min read

Saya Hendri Yanto, asal Kabupaten Tanggamus, Lampung. Saat ini saya masih menjadi BMI aktif di negara Malaysia dan menjadi   Wakil Ketua DPLN SBMI Malaysia.

Saya bergabung dengan SBMI sekitar dua tahun yang lalu dan dua tahun bersama SBMI membuat saya semakin yakin dan ingin terus ada menjadi bagian dari SBMI.

Bagi saya, SBMI merupakan wadah yang tepat untuk para BMI.  Selain dapat menjalin tali silaturahmi sesama buruh migran di perantauan, bersama SBMI saya bisa mendapat banyak informasi, khususnya tentang tata kelola migrasi yang aman dan adil.

Banyak pembelajaran yang saya dapat, mulai belajar tentang pengetahuan hukum, tentang bagaimana penanganan kasus, hingga belajar tentang kepenulisan atau  jurnalistik.

Yang tak kalah penting, di SBMI juga ada pelatihan tentang pemberdayaan ekonomi bagi purna BMI dan anggota keluarganya. Salah satunya dengan berdirinya mini market semi grosir SBMI Mart di beberapa daerah yang dikelola oleh Koperasi SBMI.

Dalam hal advokasi kasus, bersama DPLN SBMI Malaysia saya mendapat banyak pengalaman, seperti membantu menangani kasus gaji BMI yang tidak dibayar majikan,  penderaan, kontrak kerja yang tidak sesuai, dan masih banyak lagi kasus-kasus lainnya.

Perjuangan masih panjang …

Perbedaan pendapat sesama anggota dan pengurus pasti ada.  Namun, itu semua tidak menyurutkan saya dan pengurus SBMI Malaysia lainnya untuk terus berjuang dan tetap berusaha menjaga kekompakan, karena saya yakin kita kuat karena kita bersatu

Justru perbedaan-perbedaan itu merupakan anugerah agar kita menjadi lebih mengerti akan arti sabar dan saling toleransi, meski kita beda warna kulit, asal, suku, budaya bahkan agama, sehingga tentunya pasti ada beda juga pemikiran.

Kami, DPLN SBMI Malaysia bukan apa-apa dan bukan siapa-siapa tanpa sokongan dan tunjuk ajar  dari para senior dan teman-teman semua, para pengurus SBMI di mana pun berada.

Di usia yang ke-19 tahun, SBMI telah memasuki usia dewasa.  Semoga terus maju dan konsisten dalam perjuangan memanusiakan manusia bagi buruh migran dan anggota keluarganya.

Selamat Ulang Tahun SBMI

19th SBMI Luar Biasa, Kebangkitan Buruh Migran Indonesia

#19thsbmiluarbiasa #IMWCORE #StopPerbudakanModerendiLaut #JusticeForWageTheft

***
Hendri Yanto, Wakil Ketua DPLN SBMI Malaysia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *