sbmi

Memperjuangkan Keadilan Bagi Buruh Migran dan Anggota Keluarganya

KETUA SBMI WONOSOBO DAPAT PENGHARGAAN DARI SCTV

1 min read
Piagam Penghargaan itu memotret apa yang dilakukan oleh Maizidah Salas dalam memberdayakan keluarga buruh migran di Wonosobo

sbmi wonosobo-piagam sctv.jpgMaizidah Salas ketua SBMI Wonosobo mendapatkan piagam penghargaan dari Liputan 6 SCTV. Penghargaan itu diberikan atas dedikasinya, upaya dan karya luar biasa yang mampu menjadi inspirasi Indonesia untuk kategori pemberdayaan masyarakat. Piagam itu diberikan pada hari Kamis tanggal 26 Mei 2016. 

Sebelumnya penghargaan itu diberikan, pihak Liputan 6 SCTV melakukan liputan ke rumah sekaligus sekretariat SBMI Wonosobo untuk merekam aktivitas yang dilakukannya. Kemudian Maizidah Salas juga pernah diundang secara langsung ke studio Liputan 6 SCTV.

Beberapa aktivtas rutin yang dilakukannya adalah advokasi kasus dan kebijakan buruh migran, pemberian informasi, pemberdayaan keluarga buruh migran, pendidikan anak usia dini untuk anak-anak buruh migran, dan kegiatan ekononomi melalui koperasi.

Menanggapi hal tersebut Maizidah Salas mengatakan terimakasih atas penghargaan yang diberikan. Meskipun begitu ia tetap berendah hati bahwa penghargaan itu diterimanya karena dukungan banyak pihak. 

saras“Sesungguhnya saya ini bukan siapa – siapa tanpa dukungan dari banyak pihak. karena saya tidak memiliki jabatan, kekuasaan apalagi harta yang bisa saya bagikan,” katanya

Diteruskan, apa yang dilakukannya adalah semangat agar keluarganya, tetangganya dan masyarakat lainnya jangan sampai memiliki sekelumit masa lalu yang kelam, seperti apa yang pernah dialaminya.

“Penghargaan bukan menjadi tujuan akhir segalanya tapi menjadi motivasi untuk melangkah selanjutnya, terima kasih ya Allah SWT dan kepada semua pihak yang telah mendukung perjuangan saya,” pungkasnya

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *